Respons Pemain Timnas Indonesia Setelah Asnawi Mangkualam Bikin Persib Bandung Tumbang di AFC Champions League 2 2024-2025


BANDUNG oganpost.com – Simak respons pemain Timnas Indonesia setelah Asnawi Mangkualam bikin Persib Bandung tumbang di AFC Champions League 2 2024-2025. Ada satu yang cukup lucu.

Asnawi tampil penuh pada laga Persib Bandung vs Port FC di Stadion si Jalak Harupat, Kabupaten Bandung, Kamis 19 September 2024 malam WIB. The Port Lions sukses menang dengan skor 1-0!

Gol tunggal kemenangan Port FC dicetak oleh Willen Mota Inacio di menit ke-89. Bisa dibilang, Asnawi berperan cukup krusial dalam hasil positif itu ketika diturunkan sebagai gelandang bertahan.

Usai laga, kapten Timnas Indonesia itu menggunggah komentarnya di akun Instagram @asnawi_bhr. Pemain berusia 24 tahun itu menuliskan kalimat dalam bahasa Inggris dengan maksud memotivasi.

“Tidak ada yang datang dengan mudah tanpa kerja keras. (Tambah) 3 poin,” tulis Asnawi dalam unggahan itu, dikutip Jumat (20/9/2024).

Menariknya, unggahan itu ramai dikomentari rekan-rekan setimnya di Timnas Indonesia. Sandy Walsh menuliskan emoji api di kolom komentar, sedangkan Jay Idzes memakai emoji yang berarti semangat dan cinta.

Komentar paling mencuri perhatian datang dari Justin Hubner. Pemain yang dikenal doyan banter itu bercanda soal bahasa Inggris yang dipakai Asnawi.

“Suka dengan bahasa Inggris-nya, saudara,” kata Hubner disertai emoji tertawa.

Asnawi memang menjadi salah satu pemain andalan di Timnas Indonesia. Statusnya sebagai kapten membuat pemain-pemain lain menaruh respek padanya.

Ditambah lagi, Asnawi saat ini rutin mendapatkan menit bermain di Port FC. Kerja kerasnya membuahkan hasil setelah sempat kesulitan di awal-awal bergabung pada Januari 2024. 


(SB:okezone.com)

No comments

Powered by Blogger.