Paslon JADI Janji Tuntaskan Konflik Sungai Sodong dengan Pendekatan Hati ke Hati


PALEMBANG, oganpost.com – Pasangan Calon (Paslon) Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) Nomor Urut 1, H. M. Djakfar Shodiq dan Abdiyanto (JADI), berkomitmen untuk menyelesaikan konflik masyarakat di Desa Sungai Sodong dengan pendekatan hati ke hati. Konflik yang telah berlangsung puluhan tahun antara masyarakat setempat dan perusahaan perkebunan kelapa sawit itu menjadi perhatian serius Paslon JADI.

“Pendekatan hati ke hati adalah cara yang paling tepat untuk menyelesaikan konflik ini. Kita perlu duduk bersama, mendengarkan semua pihak, dan mencari solusi terbaik demi kepentingan masyarakat,” ujar H. M. Djakfar Shodiq dalam konferensi pers usai Debat Publik Kedua Calon Bupati dan Wakil Bupati OKI, yang digelar di Hotel Novotel Palembang, Jumat (22/11/2024).

Djakfar Shodiq, yang pernah menjabat sebagai Wakil Bupati OKI, mengakui bahwa selama dirinya menjabat, ia tak memiliki kewenangan penuh untuk menyelesaikan konflik tersebut. “Saat itu, saya harus menunggu perintah dari Bupati, sehingga langkah saya terbatas. Namun, jika saya dipercaya menjadi Bupati OKI bersama Abdiyanto, saya berjanji akan menyelesaikan konflik ini secara tuntas,” tegasnya.

Paslon JADI menilai bahwa konflik di Desa Sungai Sodong merupakan isu yang kompleks, membutuhkan pendekatan yang melibatkan semua pihak, baik masyarakat, perusahaan, maupun pemerintah. “Kunci penyelesaian adalah komunikasi yang terbuka dan keadilan bagi semua pihak yang terlibat. Tidak boleh ada yang merasa dirugikan,” tambah Abdiyanto.

Komitmen ini disampaikan sebagai salah satu prioritas dalam visi-misi Paslon JADI untuk periode 2025-2030. Mereka berjanji akan menjadikan kepentingan masyarakat sebagai prioritas utama dalam kebijakan mereka jika terpilih.

Konflik masyarakat Desa Sungai Sodong dengan perusahaan kelapa sawit telah menjadi salah satu isu yang mencuat dalam Pilkada OKI 2024. Paslon JADI berharap masyarakat dapat memberikan kepercayaan kepada mereka untuk membawa solusi dan perubahan positif bagi Kabupaten OKI.

“Insyaallah, dengan amanah dari masyarakat, kami akan memperjuangkan keadilan dan kemakmuran bersama. Tidak ada lagi konflik berkepanjangan di tanah Bende Seguguk,” pungkas Djakfar Shodiq. (Rio)

No comments

Powered by Blogger.