Wakil Bupati Ogan Ilir Hadiri Pesta Rakyat Meriahkan HUT RI, Ajak Masyarakat Lestarikan Kuda Lumping

OGAN ILIR oganpost.com - Bupati Ogan Ilir, H. Ardani, SH., MH., bersama Ketua I TP-PKK Ogan Ilir, Ibu H. Faizah Ardani, turut memeriahkan perayaan HUT ke-79 Republik Indonesia dengan menghadiri acara pesta rakyat yang menampilkan kesenian tradisional kuda lumping di Perumahan BIP, Kelurahan Timbangan, Kecamatan Indralaya Utara.

Dalam kesempatan ini, Wakil Bupati Ardani menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada penyelenggara acara dan masyarakat yang antusias menyaksikan pertunjukan kuda lumping. “Kuda lumping adalah bagian tak terpisahkan dari kekayaan budaya bangsa kita. Saya berharap kegiatan seperti ini dapat terus lestari dan menjadi wadah bagi generasi muda untuk mengenal dan mencintai budaya bangsa,” ujarnya.


Lebih lanjut, Wakil Bupati Ardani juga mengajak seluruh masyarakat Ogan Ilir untuk menjaga persatuan dan kesatuan dalam menghadapi Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) yang akan digelar pada bulan November mendatang. “Mari kita sukseskan pesta demokrasi ini dengan penuh semangat kebersamaan dan menjunjung tinggi nilai-nilai demokrasi,” katanya


Acara pesta rakyat ini tidak hanya menjadi ajang hiburan, tetapi juga sebagai bentuk pelestarian budaya dan mempererat tali silaturahmi antar warga. Kehadiran Wakil Bupati dan Ketua I TP-PKK semakin menambah semarak acara dan menunjukkan kepedulian pemerintah terhadap pelestarian budaya lokal.(Rio)

No comments

Powered by Blogger.