Jadwal Wakil Indonesia di Olimpiade Paris 2024 Hari Ke-10: Desak Made dan Rajiah Sallsabillah Siap Beraksi di Cabor Panjat Tebing


 PARIS oganpost.com- Olimpiade Paris 2024 sudah memasuki hari ke-10, Senin (5/8/2024), dan Indonesia memiliki dua perwakilan yang siap tampil di cabang olahraga (cabor) panjat tebing. Dua atlet panjang tebing Indonesia yang akan tampil itu adalah Rajiah Sallsabillah dan Desak Made Rita Kusuma Dewi.

Pada babak kualifikasi ini terbagi dalam dua sesi yakni seeding heats dan elimination heats. Seeding heats akan dimulai pukul 18.00 WIB dan elimination heats pukul 18.35 WIB.

Tentunya aksi Desak Made dan Rajiah sangat dinanti oleh masyarakat Indonesia. Sebab panjat tebing merupakan salah satu cabor di mana Indonesia berpotensi meraih medali.

Sejauh ini, Indonesia sudah meraih medali pertamanya lewat Gregoria Mariska Tunjung dari cabor bulu tangkis. Namun, setelah cabor bulu tangkis akan resmi berakhir hari ini, Indonesia masih memiliki panjat tebing yang juga ditargetkan medali.

Cabor andalan Indonesia ini akan memulai kompetisinya pada hari ini. Nomor speed putri akan mengawali para wakil Tanah Air untuk unjuk gigi di Olimpiade Paris 2024.

Indonesia diwakili oleh dua pemanjat putri terbaiknya yakni Desak Made Rita Kusuma Dewi dan Rajiah Sallsabillah. Mereka akan memulai perjuangan hari ini di babak kualifikasi.

Seeding heats akan dijalani Desak dan Rajiah untuk menentukan posisi sekaligus bagan drawing di elimination heats. Keduanya sama-sama akan memanjat dua kali di dinding A dan B, dan dilihat catatan waktunya.

Sementara babak elimination heats pada hari ini akan dilangsungkan dengan babak 16 besar. Lawan akan ditentukan dari posisi ranking mereka di seeding heats.



No comments

Powered by Blogger.