DPRD Palembang Terima Kunjungan DPRD Tanjung Jabung

Ketua Komisi III DPRD Kota Palembang H Syahril Eddy SH
PALEMBANG,oganpost.com,-Kedatangan rombongan DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Timur Provinsi Jambi diterima langsung oleh Ketua Komisi III DPRD Kota Palembang beserta anggota DPRD Kota Palembang lainya.

"Ya kita menerima lebih kurang 30 orang rombongan dari DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Timur yang terdiri dari Ketua DPRD, Wakil Ketua DPRD, Ketua Komisi C, Anggotanya dan Banggar,tujuan kedatangan mereka ke sini untuk melakukan studi banding dan melihat kondisi RS BARI Palembang baik itu tentang Infrastruktur Rumah Sakit, SDM, dan Tenaga Medis maupun Dokter Spesialisnya,”Ujar Ketua Komisi III DPRD Kota Palembang H. Syahril Eddy. SH ketika diwawancarai oleh Wartawan Harian Pagi Ogan Post Rabu (1/2/2017)
 
Lanjut dia Responya mereka sangat bagus dan banyak bertanya bagaimana meningkatkan pelayanan supaya dokter dapat betah di Kabupaten Tanjung Jabung Timur dikarenakan Kabupaten ini sendiri mengingat wilayahnya lebih dekat dengan Provinsi Jambi.

Dikatakanya juga kondisi RS BARI pun saat ini sudah dapat mandiri dan pelayananya lebih baik dan sudah bisa melayani berbagai asuransi kesehatan lainya. mengenai pungutan liar yang ada di rumah sakit BARI baik itu untuk biaya Obat dan sebagainya Pihaknya belum mendengar sama sekali,”Kalau bantuan dari Pemerintah Kota memang ada akan tetapi untuk Pembangunan Fisik,”tuturnya.

Wakil Ketua DPRD Kabupaten Tanjung Jabung Timur menjelaskan bahwa kedatanganya ke Palembang beserta rombongan untuk melakukan studi banding ke RS BARI baik itu mengenai infrstruktur, pelayanan, baik sarana dan prasarana maupun Tenaga Medis dan Dokternya.

“Di Kabupaten Tanjung Jabung Timur terdapat satu buah rumah sakit tipe C dan harapan kita ke depan dengan adanya studi banding ini dapat mencontoh dan meningkatkan pelayanan agar lebih baik,”terangnya.(are).


No comments

Powered by Blogger.